Sunday, August 07, 2016

Cara Mudah Supaya Baterai Smartphone Android Tahan Lama

Njaplak.com - Semakin berkembangnya teknologi di Indonesia, membuat semakin banyak orang yang menggunakan smartphone khususnya Android. Karena semakin banyaknya pengguna smartphone, para pengembang game atau aplikasi semakin membuat banyak produk game atau aplikasi yang memakai daya baterai cukup besar, terutama game online pada smarphone Android seperti Pokemon GO, Clash of Clans, Line Let's Get Rich, serta permainan lain yang bikin ketagihan.

Ini yang membuat saya termotivasi untuk membantu para pengguna Android terutama di Indonesia untuk menjaga kelangsungan hidup baterai HP-nya.
Maka kali ini kita akan membahas bagaimana cara agar baterai Android kita tidak cepat rusak, panas, ataupun kembung. Dengan cara ini saya yakin akan mengubah baterai anda secara perlahan-lahan.


1. Charge Baterai Dengan Baik dan Benar


Cara pertama ini sebenarnya sangat mempengaruhi kualitas sebuah baterai Android. Baterai yang sudah habis sudah semestinya segera dilakukan pengisian ulang, agar baterai tersebut dapat kita gunakan kembali.

Namun, apakah anda sudah melakukan pengisian baterai dengan baik dan benar? Bagaimana caranya? Caranya adalah ketika baterai kita sedikit lagi habis, maka segeralah cari charger HP kita, lalu matikan HP, isi ulang hingga full, baru dilepas dari charger.

Itulah cara pengisian baterai HP dengan baik dan benar. Jangan anda pakai, terlebih ketika cuaca tidak mendukung seperti hujan, bisa-bisa rumah anda tersambar petir yang disebabkan oleh smartphone yang sedang di isi ulang, tetapi digunakan juga.

Dan jangan sampai anda terlalu lama mengecas smartphone anda, jika penuh segeralah anda cabut dari colokan charger-nya. Itu dia cara yang pertama.

2. Gunakan Charger Bawaan


Jika anda mempunyai smartphone Samsung, maka anda tidak boleh memakai charger HP Android Lenovo, mengapa? Bukannya sama saja, kan sama-sama bisa dipakai? Jawabannya tidak, walaupun charger itu dapat dipakai oleh smartphone lainnya (tergantung kategori kabelnya) tetapi terdapat beberapa perbedaan, seperti tegangan arusnya.

Ini sangat berpengaruh untuk umur baterai HP Android anda, kita harus mengubah mindset kita kepada charger smartphone Android, jangan sampai karena charger saja baterai Android kamu cepat rusak atau berumur pendek.


3. Pastikan Smartphone Android Tidak sampai Panas


Jika baterai anda terlalu panas saat sedang mengisi ulang, kita harus berhenti untuk menggunakan smartphone itu ketika kita sedang mengisi ulang, salah satu faktor yang sangat mempengaruhi suhu smartphone Android anda adalah game. Maka dari itu segeralah matikan HP anda ketika sedang melakukan pengisian ulang baterai.

Lalu kenapa game bisa menyebabkan smartphone Android kamu menjadi panas? Karena game memerlukan kinerja prosessor dengan cepat, prosessor pun akhirnya panas, dan panasnya merambat hampir keseluruh bagian smartphone anda.

Itu dia 3 cara agar baterai smartphone Android anda tidak cepat panas. Segeralah ubah aktivitas anda ketika sedang melakukan charge.

Load comments